Review Buku SEMUA BISA JADI PENGUSAHA part 1

Posted on Updated on

Buku SEMUA BISA JADI PENGUSAHA ini ditulus oleh ust. YUSUF MANSYUR. Beliau adalah seorang ustadz yang dalam buku itu dijelaskan merangkap jadi pengusaha. Dalam mukkadimahnya, beliau juga bingung kenapa dia bisa dikatakan pengusaha padahal dia seorang ustad. Belum pernah belajar bisnis.

‘Apakah seorang ustadz harus mati untuk mempelajari kematian?’. Beliau belajar juga dalam berbisnis. Belajarnya adalah dengan mengajarkan. -mukkadimah yang ia tulis saat di jepang-

Dalam buku itu beliau dijelaskan tentang bagaimana memvisualisasikan mimpi.berdamai dengan mimpi. Buku yang sangat praktis ini mengenalkan kita pada ALLAH sebagai pemilik alam semesta. Penggerak alam semesta. Satu aksi yang sudah mulai saya lakukan dalam buku tersebut adalah menulis besar impian. walaupun tidak di bingkai, tapi hanya sebuah tulisan yg saya taruh dompet. Setiap pagi dan akan tertidur saya akan membacanya. Kekuatan yakin akan bekerja. Alam bawah sadar akan merekam semua. Hingga nantinya akan jadi kenyataan. Seperti yang dijelaskan oleh ustadz yusuf mansyur. beliau menambahkan, tidak hanya di baca dan di bingkai, bawa dalam doa. Itu akan mempercepat untuk menjadikkannya kenyataan. Karena ada proses melibatkan kan tuhanpemilik alam semesta. Teringat rondha B, sang penulis the secret. Juga menjelaskan jika kita percaya dengan impian kita maka alam semesta akan mendukungnya. Dan bekerja dalam sistem alam bawah sadar.

apa impian anda? Seberapa besar keyakinan anda terhadap impian anda? apapun impian anda. seberapapun besar keyakinan anda terhadap impian anda. Tetaplah berpikir positif unruk terkabul. Karena anda adalah apa yang anda pikirkan. Semesta mendukung.  serta libatkan tuhan. Bawa impian anda dihadapannya. Visualisasikan. Ini cerita tentang teman saya kuliah. Sejak awal kuliah, 4 tahun  yang lalu, dia selalu bercita cita untuk menjadi teller bank. Setiap hari dia mencari informasi tentang teller. Tentang kerja di bank. Tahun ke 2 ia kuliah, ia mengikuti suatu program magang yang diselenggarakan oleh SAC ( student advisory center ) UNEJ. Dalam proses pemilihan institusi, pengurusan surat semuanya dilakukan mandiri oleh mahasiswa tanpa bantuan orang dalam. Si anak itu memilih bank sebagai tempatnya magang. Salah satu bank bumn di jember. Bersama kekasihnya. Dan kekuatan itu sekarang terbawa olehnya. setelah lulus, ia menjadi salah satu pegawai di aalah satu bank tempatnya ia magang walaupun berbeda cabang. Tapi tidak menjadi teller. Menjadi asistant officer development program. Itulah kekuatan keyakinan. Dan ia memvisualkannya dengan magang disana. membawanya ke dalam doa.tetaplah yakin dan berdoa entah jadi apapun. Entah impian anda apa.

nantikan part selanjutnya dalam Review semua bisa jadi pengusaha

2 respons untuk ‘Review Buku SEMUA BISA JADI PENGUSAHA part 1

    […] Review Buku Semua bisa jadi pengusaha Part I […]

    Suka

    […] Review Buku Semua bisa jadi pengusaha Part I (Mukaddimah) […]

    Suka

Silahkan beri tanggapan